Hello Bloggers, Pada Sabtu lalu tanggal 16 Februari 2013, SMA Pramita ikut berpartisipasi dalam acara "Archipelago Fest" yang diselenggarakan oleh Manan Foundation. Manan Foundation ini bergerak didalam pelestarian budaya nasional, mengenalkan budaya-budaya Indonesia kepada generasi muda. Pada Event kali ini SMA Pramita mendapat kehormatan diundang dalam acara tersebut sebagai pengisi acara, tidak hanya SMA Pramita namun beberapa sekolah di Tangerang juga di undang. Pada kali ini SMA Pramita menampilkan lain dari pada yang lain, Ssiswa-siswi SMA Pramita menyajikan sesuatu yang baru yang belum pernah ada sebelumnya yaitu ; Kolaborasi dari semua ekskul musik di SMA Pramita seperti ; beatbox, angklung, band, paduan suara, perkusi dan marawis. Nama tim musik gabungan ini adalah " Ekskulista " karena merupakan gabungan dari beberapa ekskul yang ada di SMA Pramita.
Ekskulista |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar