PERINGATAN HARI ANAK INTERNASIONAL
Anak yang baik adalah dambaan setiap orang tua. Kebahagiaan anak merupakan kebahagiaan orang tua juga. Untuk mencapai kebahagiaan itu hanya dapat terwujud dengan alat pendidikan. Pendidikan yang bermutu juga menyenangkan sebagai tujuan pemerintah Indonesia saat ini demi terciptanya generasi muda yang cerdas, sehat dan kreatif.
Sebagai pendorong didalam mewujudkan generasi muda yang cerdas, sehat dan kreatif maka pemerintah mengadakan program Peringatan Hari Anak Internasional (HAI). Sejatinya hari peringatan tersebut ditetapkan pada tanggal 20 November namun didalam pelaksanaannya bisa dimajukan. Pada tahun ini peringatan HAI dilakukan pada tanggal 7 November 2019.
HAI pada tahun ini diisi dengan acara makan bersama, belajar di luar kelas, simulasi mitigasi lewat lagu dan gerak serta senam bersama.
SMA Pramita Alhamdulillah dapat ikut berpartisipasi program HAI ini. Acara dibuka oleh Wakasek Kesiswaan, Afif Miftah Ali, S.S.T. Pelaksanaan acara berjalan lancar dan tertib.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar